Rabu, 14 Agustus 2013

Ashley Greene

Alice Cullen yang memiliki nama asli Mary Alice Brandon lahir di Massasuchets tahun 1921. Gadis ini berperawakan mungil dan digambarkan memiliki suara seperti lonceng. Alice memiliki kemampuan untuk melihat masa depan, meskipun penglihatannya bersifat tidak eksak. Ia hanya dapat melihat hal-hal yang telah diputuskan. Bila keputusan dari orang bersangkutan berubah, maka penglihatan Alice pun akan berubah. Tak banyak yang diketahui tentang gadis ini, karena ia sendiri tak mengingat masa lalunya... dan masa lalu gadis ini diketahui saat Bella dijebak oleh james (vampire yang mengincar bella) bahwa Alice merupakan satu-satunya target james yang selamat. Alice diceritakan sebagai pasien di rumah sakit jiwa, dan ketika james memilihnya sebagai target buruan, Alice 'diselamatkan' oleh seorang vampire yang memang sudah menaruh hati padanya. akibatnya Alice bertransformasi sebagai vampire, sementara vampir yang telah 'menciptakannya'berhasil dibunuh oleh james. Alice merupakan salah satu yang terakhir untuk bergabung dengan Keluarga Cullen. Ia, bersama-sama dengan Jasper, soulmatenya yang ia temui di salah satu bar di daerah selatan Amerika, datang menemui keluarga Cullen. Alice sudah mengetahui tentang Keluarga Cullen sebelumnya melalui penglihatannya. Alice digambarkan sebagai sesosok gadis yang sangat ceria, outgoing, dan suka membantu, memiliki mobil Porsche 911 Turbo kuning pemberian Edward. Karakter Alice di film Twilight diperankan oleh Ashley Greene.
Jasper Hale yang memiliki nama asli Jasper Whitlock lahir di Manchester pada tanggal 1 Januari 1844. Dulu ia adalah seorang tentara yg sangat berwibawa,dan ketika dia mendapat tugas untuk mengevakuasi suatu pemukiman, di tengah jalan dia bertemu dengan 3 orang gadis yang cantik bak bidadari, dengan kulit porselen bermata merah. tanpa ia sadari sebelumnya ternyata 3 gadis ini merupakan vampire dari daerah selatan. dan jasper pun diubah menjadi vampire, ia menjadi pasangan dari maria yg merupakan salah satu dari ketiga vampire tersebut. mereka berdua sering membentuk tentara baru untuk memenangkan pertempuran antar vampire demi memperebutkan wilayah perburuan dan setelah tentara itu tidak berguna lagi, maka akan segera dihabisi. jasper yg memiliki keahlian mengendalikan emosi orang-orang disekitarnya juga dapat membaca emosi para korbannya. akibat dari itu Jasper merasa sangat frustasi dan meninggalkan pasangannya. ia mengelana sorang diri ke utara untuk menjalani hidup yg lebih baik, hidup tanpa pertarungan. hingga ia bertemu dengan Alice 'soulmate'nya di bar itu. Karakter Jasper di film Twilight diperankan oleh Jackson Rathbone.Ia sempat tidak bisa menahan hasratnya meminum darah saat pertama kali melihat Bella yg kala itu masih berupa manusia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar